Pemerintah Kecamatan Kopang Roadshow ke Darmaji. Ini yang disampaikan oleh pak Camat

15 Agustus 2021
Administrator
Dibaca 638 Kali
Pemerintah Kecamatan Kopang Roadshow ke Darmaji. Ini yang disampaikan oleh pak Camat

Pemdes Darmaji-Sebagai upaya pembinaan pemerintah Kecamatan kepada Pemerintah Desa, Pemerintah Kecamatan Kopang melakukan roadshow pembinaan di Desa Darmaji 16/08/2021. Roadshow yang diberikan tema "roadshow kemerdekaan" tersebut, diisi dengan silaturrahmi dan peningkatan kapasitas perangkat Desa Darmaji. 

Kepala Desa Darmaji, Suhaidi mengapresiasi program pemerintah Kecamatan tersebut. Dalam sambutannya, Suhaidi mengatakan bahwa kegiatan ini harus rutin dilaksanakan. " Saya berharap pemerintah kecamatan tetap intens melakukan pembinaan kepada kami yang ada di pemerintahan Desa. Oleh karena itu, kami sangat berterima kasih kepada Pemerintah Kecamatan Kopang, khususnya pak Camat dan bu Sekretaris Camat atas roadshow pembinaannya hari ini" Ungkap Suhaidi. 

Suhaidi juga menyampaikan bahwa akan ada tindak lanjut dari roadshow ini.  Desa Darmaji akan membuat kegiatan peningkatan kapasitas perangkat agar semua perangkat memahami tugas pokok dan fungsi masing-masing. Suhaidi juga berharap semua perangkat Desa bisa bahu membahu dalam rangka mensukseskan program pemerintah Desa. " Perangkat Desa ini satu kesatuan, jangan ada lagi yang asyik dengan pekerjaan masing-masing, koordinasi itu harus selalu dilaksanakan". Kata Suhaidi

Camat Kopang, Lalu Sarkin Junaidi menegaskan bahwa pemerintah kecamatan memiliki kewajiban untuk melakukan pembinaan sesuai dengan regulasi yang ada. Pada kesempatan tersebut juga pak Camat menegaskan agar seluruh perangkat desa memahami dan mengerjakan semua tupoksi nya. " Sudah ada topoksi masing-masing mulai dari kades, sekdes, perangkat dan kepala kewilayahan, ayo dilaksanakan. Bekerjalah profesional, jangan peliharan budaya kerja yang kurang baik yang sudah mengakar mengurat" tegas Lalu Sarkin

Senada dengan pak Camat, Sekretaris Camat Kopang Hj. Heni Ernawaty juga menyampaikan agar semua perangkat bekerja dengan disiplin sesuai dengan job description nya. " Saya lihat di beberapa desa, pekerjaan itu numpuk di beberapa orang saja. Saya ingin hal itu tidak terjadi di Desa Darmaji" Kata Hj. Heni. Menurutnya, jangan sampai ada yang tidak faham tugasnya. " Masuk dan pulang harus sesuai dengan jam kerja, jangan seenaknya" tambah Hj. Heni.

Sebagai tindaklanjut dari kegiatan roadshow ini, pemerintah Desa Darmaji dalam waktu dekat akan melaksanakan kegiatan peningkatan kapasitas perangkat, apalagi dengan adanya beberapa regulasi baru yang juga harus difahami oleh perangkat dalam bekerja. (Admin*)